Determinan Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SILPA) Kabupaten Lombok Utara Tahun 2009-2018
Abstract
Analisis Determinan SILPA Kabupaten Lombok Utara 2009-2018 bertujuan untuk menganalisis pengaruh realisasi dana bagi hasil, realisasi dana alokasi khusus, dan realisasi dana alokasi umum terhadap Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SILPA) Kabupaten Lombok Utara tahun 2009-2018.
Pengumpulan data dengan studi pustaka dan dokumentasi. Pendekatan kuantitatif melalui pengumpulan data sekunder berupa data time series. Penelitian menggunakan analisis regresi linier berganda, pengujian hipotesis dengan Uji parsial (uji t), uji simultan (uji F) dengan tingkat alfa 5%, uji koefisien determinasi (R2). Dengan Uji asumsi klasik yaitu Uji Normalitas, Uji Multikolinieritas, Uji Heteroskedastisitas dan Uji Autokorelasi.
Hasil menunjukan secara parsial variabel realisasi dana bagi hasil berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap sisa lebih pembiayaan anggaran (SILPA), variabel realisasi dana alokasi umum berpengaruh positif dan signifikan terhadap sisa lebih pembiayaan anggaran (SILPA) , variabel realisasi dana alokasi khusus berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap sisa lebih pembiayaan anggaran (SILPA) . Rekomendasi yang diajukan agar pemerintah lebih inovatif dalam penyusunan APBD. Penentuan prioritas plafon anggaran dan melakukan penyesuaian terkait komponen-komponen dalam APBD agar sesuai dengan kebutuhan pembangunan.
References
Abdullah, Syukriy.2004. “Perilaku Oportunistik Legislatif dalam Penganggaran Daerah : Pendekatan Principal-Agent Theory. Makalah disajikan pada seminar antarbangsa di universitas Bengkulu. Bengkulu, 4-5 Oktober 2004.
Dulahi Darman. 2016. “Pengaruh Pajak Daerah Dan Dana Alokasi Umum Terhadap Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (Survey Pada Kabupaten/Kota Di Provinsi Sulawesi Tengah)â€. e Jurnal Katalogis, Volume 4 Nomor 6,
ISSN: 2302-2019
Gujarati, Darmodar. 2003. Ekonometrika Dasar. Terjemahan Sumarno Zein. Jakarta: Erlangga
Hakim, A. R. 2016. “Identifikasi Faktor-Faktor Yang Menyebabkan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (Studi Kasus Pada Pemerintah Kota Yogyakarta Dan Pemerintah Kabupaten Kulon Progo)â€. Tesis. Universitas Gadjah Mada
Halim Abdul dan Muhammad Iqbal. 2012. “Pengelolaan Keuangan Daerahâ€. Yogyakarta
Ramadhan, M. F. A., 2015. “Pengaruh Realisasi, Perubahan Anggaran Dan Temuan Audit Terhadap Silpa Pemerintah Daerah Di Indonesiaâ€. Skripsi
Universitas Sebelas Maret.
Siregar. B. (2015). Akuntansi sektor publik (akuntansi keuangan pemerintah daerah berbasis akrual). Yogyakarta: UPP STIM YKPN
Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan Kombinasi (Mixed Methods) ALFABETA. Bandung.
Widarjono, A. (2015). Analisis multivariat terapan (dengan program SPSS, AMOS, dan SMARTPLS). Edisi 2. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.
Worrall Les, Chris Collinge, dan Tony Bill. 1998 . “Managing Strategy in Local Governmentâ€. Volume 11 ISSN: 0951-3558
Copyright (c) 2020 Eka Agustiani
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.